Foto bersama takmir
Penyuluh Agama Kecamatan Wagir mengucapkan
"Marhaban Ya Ramadhan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa"
Dihari pertama pelaksanaan Ibadah Puasa Penyuluh Agama Kecamatan Wagir mengadakan giat pemberian Masker secara gratis dan selebaran mengetuk pintu langit yang berisi ajakan dan himbauan untuk selelalu mengikuti protokoler kesehatan dalam melakukan aktifitas sehari hari serta mengajak kepada masyarkat khususnya kaum muslim untuk selalu memohon dan berdoa kepada Allah.Giat ini dilakukan setelah sholat jum'at (24/04/2020)
Untuk menyambut datangnya bulan suci ini Penyuluh Agama kec. Wagir juga memberikan himbauan dan pengertian kepada masyarakat khususnya di jamaah masjid masjid yang ada di wilayah kecamatan Wahir dengan memberikan selebaran panduan menjalankan ibadah di bulan suci Ramadan ini yang didapat dari MUI Kabupaten Malang.
Agus Alfan (koordinator PAH) mengatakan dalam menjalankan ibadah puasa dan ibadah-ibadah lainnya yang berkaitan dengan bulan Ramadan ini kami perlu memberikan pemahaman kepada masyarakat khususnya umat Islam yang berkaitan dengan penyebaran wabah 19 ini PAH Wagir memberikan pengertian dan himbauan kepada masyarakat khususnya umat Islam yang ada di wilayah kecamatan Wagir ini dengan acuan surat edaran dari MUI Kabupaten Malang dengan himbauan ini kami yang juga selaku gugus tanggap Covid 19 Kecamatan Wagir berupaya melakukan pencegahan penularan itu dengan memberikan pengertian dan pengetahuan sehingga masyarakat bisa melakukan ibadah dengan tenang ibadah dengan khusyuk dan memperoleh berkah di bulan yang suci ini. Ujarnya
Penyuluh Agama Kecamatan Wagir tidak henti-hentinya melakukan giat guna pencegahan penyebaran wabah 19 yang sedang melanda Bumi Pertiwi ini dengan berbagai giat yang sebelumnya dilakukan yaitu penyemprotan disinfektan ditempat fasilitas umum dan memberikan masker secara gratis dan di bulan suci ini juga melakukan edukasi kepada masyarakat khususnya yang melaksanakan ibadah bulan puasa dan yang berkaitan dengannya yaitu tentang melaksanakan salat Tarawih dan juga melakukan pembersihan di tempat ibadah khususnya di masjid masjid yang ada di wilayah kecamatan Wagir.
Hal ini dilakukan kerjasama dengan Gugus Tanggap Covid 19 MWC NU kec Wagir.
Marsidi (PAIF) Kecamatan Wahir mengatakan kami dan jajaran Penyuluh Agama kec Wagir selalu aktif melakukan pencegahan penyebaran wabah kovid 19 yang dikomando langsung oleh kepala KUA. Penyuluh yang selalu aktif dalam melakukan giat ini kami atas nama PAIF ch Kecamatan Wagir menghimbau dan mengajak kepada masyarakat untuk mematuhi himbauan dari MUI Kabupaten Malang insya Allah dengan mengikuti himbauan dari sesepuh ulama kita yang tergabung dengan Majelis Ulama Indonesia Kabupaten Malang Kita tidak mengurangi kekhusyuan dan kuatitas serta kwalitas untuk menjalankan ibadah di bulan suci Ramadan ini.
0 komentar:
Posting Komentar